Ramadhan 1446 H, Polres Balangan Gencar Gelar Kegiatan Sosial

 

Anggota Sat Samapta berbagi dengan jamaah masjid As-saadah Batu Paring


KABUPATEN BALANGAN, Liputan12.com - Dekatkan diri kepada masyarakat menjelang bulan suci Ramadhan 2025, jajaran Polres Balangan gencar melakukan serangkaian kegiatan sosial dan keagamaan. Salah satunya dengan sedekah rutin.

Seperti yang terekam kamera awak media pada Jum'at (28/2) kemarin, ketika anggota Sat Samapta Polres Balangan bagi nasi gratis kepada jama'ah shalat Jum'at di Masjid As Sa’adah Batu Piring.

Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin melalui Kasi Humas Iptu Eko Budi Mulyono mengatakan melalui kegiatan ini, ingin membantu warga di Kabupaten Balangan.

Selain itu, lanjutnya ini juga dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah yang sebentar lagi datang, Kepolisian ingin berbagi kebahagiaan.

“Kami ingin menyambut bulan suci ini melalui kegiatan berbagi dan membantu warga memenuhi kebutuhan harian,” kata Eko kepada media ini, Sabtu (1/3).

“Bantuan yang kami berikan mungkin belum berarti apa-apa. Namun kami harapkan dapat bermanfaat,” imbuhnya mengakhiri. (EAY/Redaksi).

Posting Komentar

0 Komentar

Viewers