Rela antri seharian demi bantuan tunai di kantor POS.


Palembang liputan 12.com.
Sukarami,Kamis,27/02/25.
Ratusan warga yang di dominasi para ibu-ibu, menjadi pemandangan tersendiri saat mengantri pengambilan bantuan tunai di kantor pos,jalan Tanjung api api, kecamatan Sukarami, Palembang.

Gelombang ratusan manusia sudah berlangsung sejak kemarin, Warga tidak mampu,yang namanya ada dalam daftar di DTKS, untuk mengambil bantuan tunai PKH dan BPNT, dikantor pos yang telah ditunjuk pemerintah, diantaranya Kantor pos Tanjung api api,di Sukarami.

Hal ini tentunya membuat hati Warga masyarakat penerima manfaat senang,namun sangat disayangkan untuk menerima bantuan ,mereka harus antri hingga seharian,karena banyaknya penerima manfaat yang datang dari beberapa kecamatan dan bahkan dari luar kota (Banyuasin).

Sehingga sebagian penerima manfaat yang mayoritas ibu ibu yang juga banyak berusia lanjut mengeluhkan hal tersebut.

Mereka berharap untuk menghindari penumpukan massa dan antrian yang lama, bantuan tunai tersebut dapat di laksanakan di setiap kelurahan masing-masing, dengan harapan selain tidak lama antri,juga jaraknya menjadi lebih dekat.

Kantor pos yang buka mulai pagi,sudah dipenuhi ratusan penerima manfaat.yang mengantri sejak pukul 6.30.
Bahkan Mereka berebut antrian agar dapat menerima bantuan lebih dulu, tak jarang banyak ibu ibu yang juga membawa Serta anak anak mereka.

Dengan adanya perubahan status SP 2DKPM PKH, menjadi SII,sejak 18 februari 2025 di wilayah kota Palembang.
Yang beberapa hari selanjutnya akan keluar jadwal pencarian yang menjadi acuan PT pos Indonesia, mengeluarkan undangan pencarian tersebut melalui kelurahan masing-masing.

Bagi penerima manfaat hal ini sangat di nantikan menjelang datangnya bulan suci Ramadhan, agar dana bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari di bulan Ramadhan mendatang.
Meskipun Mereka harus rela mengantri Berjam jam meniggalkan sementara aktifitas dirumah.
Dan berharap kedepannya hal ini akan lebih baik lagi ,dan menjadi perhatian pemerintah, bagaimana mekanisme yang lebih efektif dan efisien dalam penyaluran bantuan tunai tersebut.
(Wnd#palembang)

Posting Komentar

0 Komentar

Viewers