KENALI,CEGAH DAN OBATI TBC SAMPAI TUNTAS.

Palembang liputan 12. com.
Sukarami,26/02/25.

Antusiasme Warga masyarakat untuk memeriksa kan kesehatan nya, terutama pengidap TBC dan gejalanya, datang dalam kegiatan berobat gratis yang diselenggarakan oleh Dinas kesehatan,melalui puskesmas sosial yang bekerja sama dengan klinik Tirta Medical Centre (TMC), sebagai pihak ketiga yang melakukan pemeriksaan dan pengobatan secara gratis kepada warga masyarakat kelurahan Sukabangun dan sekitarnya.

Kegiatan Pemeriksaan berobat gratis lebih di fokuskan kepada pemeriksaan penderita TBC , bagi penderita yang mengalami kontak langsung dan nantinya akan diberikan pemeriksaan dan pengobatan secara gratis.
Ditargetkan untuk pemeriksaan dan pengobatan pada kegiatan tersebut,150 peserta dari Warga masyarakat yang sebelumnya sudah melalui pendataan dari pihak puskesmas sosial.

Warga Masyarakat juga nantinya akan mendapatkan obat gratis,dan dari TMC, Sendiri akan diberikan buah tangan berupa sembako, setelah warga menjalani pemeriksaan dan screening dari pihak puskesmas.

dr.Yusalin, yang berada di lokasi kegiatan, berharap kegiatan pemeriksaan dan pengobatan gratis yang dilaksanakan, agar dapat memberikan manfaat lebih dan dapat memberikan yang tebaik bagi penderita TB,yang mengalami kontak langsung,dan dapat dideteksi dan mendapat kan pelayanan yang maksimal.
Senada dengan itu,dr Bencas.Nainggolan berharap "Dengan adanya kegiatan berobat gratis yang difokuskan pada penderita TB,(tuberculosis) agar lebih mudah ditemukan agar angka penderita TB dapat menurun,dan kedepannya penderita TB dapat sembuh dengan tuntas"Tutur nya.

Ust.Adi,salah satu Warga yang mengikuti kegiatan pengobatan gratis, merasa sangat terbantu, dengan kegiatan tersebut,dan pelayanan kesehatan dalam kegiatan tersebut dirasa cukup baik dan lancar ".

Pengobatan,dan Pemeriksaan kesehatan gratis, berlangsung dengan lancar.
Dan Warga yang mengikuti kegiatan tersebut mendaftar dengan tertib dengan membawa foto copy kartu keluarga sebagai data diri.

Program kesehatan untuk masyarakat, adalah hal yang memang patut menjadi perhatian khusus semua pihak.
Dan untuk mendapatkan generasi yang berkualitas, faktor kesehatan adalah hal yang mutlak bagi masyarakat.
(Wnd#palembang)



Posting Komentar

0 Komentar

Viewers