DITLANTAS POLDA SULAWESI UTARA GELAR PROGRAM RUTIN JUMAT BERKAH




Manado-Liputan12,  Salah satu tugas Ditlantas Polda Sulawesi Utara adalah bidang registrasi dan identifikasi kendaraan bermotor serta pengemudi. Dalam tugasnya dituntut untuk professional dan dapat memberikan pelayanan yang prima. Sehingga kebutuhan masyarakat dalam bidang registrasi dan identifikasi kendaraan bermotor serta pengemudi bisa terpenuhi.


Namun ternyata selain memberikan pelayanan tugasnya di bidang registrasi dan identifikasi kendaraan bermotor serta pengemudi,  Ditlantas Polda Sulut melalui seksi SIM masih menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat yakni dengan menggelar program kegiatan Jumat Peduli dan Berbagi.

Jumat Berkah sudah menjadi rutinitas setiap minggu, yang dilaksanakan melalui Kepala Seksi SIM bersama anggota. 



Kegiatan ini diawali dengan pembagian

makanan dan air mineral kepada warga yang ada di seputaran pelayanan SIM keliling  Bahu Maal dan TKB Manado. Kemudian pada Minggu berikutnya di lanjutkan dengan pembagian sembako dan nasi kotak bagi masyarakat. Bahkan tim yang dipimpin langsung oleh kepala seksi SIM AKP Siska, menyisir lokasi yang terdapat anak-anak disabilitas dan kurang mampu. Dalam kunjungan tersebut tim ini membagikan Snack dan makanan ringan, dan di sambut gembira oleh anak-anak bersama para orang tua yang menerima.



Ditlantas Polda Sulut Kombes Pol. Indra Kurniawan Mangunsong SH.SIK .MM, melalui Kepala seksi SIM AKP Siska Arisandi, SIK.MA mengatakan kegiatan Jumat berkah sebagai bentuk kepedulian bagi warga masyarakat.

"Dalam tugas kami sebagai pelayan masyarakat bukan hanya di kantor tapi disela-sela kesibukan, kami masih menyempatkan diri untuk turun langsung ke lokasi-lokasi tertentu melihat kondisi masyarakat yang membutuhkan perhatian dalam hal yang lain", ujar Siska


Bahkan kepala seksi SIM  berharap agar melalui kegiatan tersebut dapat mengingatkan serta memotivasi masyarakat untuk selalu bersyukur dengan waktu dan nikmat yang masih diberikan setiap hari apapun bentuknya.



Penulis: Jean Eva







Posting Komentar

0 Komentar