Adakan Nobar Timnas Kembali, Pemkot Sediakan Dua Tempat

KOTA TEGAL, LIPUTAN 12 . COM -  Antusiasme masyarakat dalam mendukung Timnas Indonesia dapat dilihat di Kota Tegal. Mereka datang beramai-ramai memadati area Alun-alun Kota Tegal sisi selatan dan Pendopo Ki Gede Sebayu untuk nonton bareng (Nobar) pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 yang mempertemukan Indonesia vs China pada Selasa, (15/10/2024) malam.

Pada nobar kali ini, Pemkot Tegal menyediakan dua tempat yaitu melalui videotron depan Balaikota Tegal dan di Pendopo Ki Gede Sebayu yang terbuka untuk masyarakat umum.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tegal Dadang Somantri hadir bersama istri, Dwi Karyanti Dadang Somantri, Staf Ahli,  dan beberapa Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal, dalam nobar di Pendopo Ki Gede Sebayu. 

Pada babak pertama Timnas Indonesia tertinggal 0-2 dari China melalui gol yang dicetak oleh Behram Abduweli di menit ke-21 dan Zhang Yuning di menit ke-44. Sementara Indonesia hanya mampu membuahkan satu gol yang dicetak Tom Haye pada menit ke-86.

Kendati demikian, sebenarnya Timnas Indonesia sudah bermain bagus di pertandingan ini. Hal tersebut terlihat dari statistik penguasaan bola yang justru didominasi oleh Indonesia sebesar 76%.

Meski Timnas Indonesia dinyatakan kalah, rupanya tak menyurutkan semangat masyarakat Kota Tegal yang melakukan nobar untuk mengikuti pertandingan dan tidak meninggalkan lokasi dari awal hingga akhir peluit panjang dibunyikan.(Ag)

Posting Komentar

0 Komentar