Ribuan Massa dan Pendukung Ikut Mengantar Paslon Sehati Erli Hasim Nurhayati Ke- KIP Simeulue

 

Liputan12.com  Simeulue Aceh-Ribuan Masa yang tergabung dalam tim pendukung dan pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Simeulue  Provinsi  Aceh H.Erli Hasim dan Nurhayati padati jalan raya seputaran kota Sinabang

Terlihat di lapangan  7 partai pengusung Pasangan   baik partai parlemen maupun non parlemen Dimana pendukung  pasangan  Sehati berdatangan dari 10 Kecamatan yang ada di Kabupaten  Simeulue Kamis 29 Agustus 2024.

Meskipun panas terik matahari  yang begitu panas ribuan masa tetap setia dan semangat berdiri di depan Posko / panggung deklarsi utama  untuk mendengarkan orasi dari Kandidatnya  yang mereka usung itu

 Calon Bupati dan wakil Bupati Simeulue H. Erli Hasim  Dalam orasinya, "pasangan  Sehati meminta dukungan serta pilihannya kepada seluruh pendukung yang relawan, simpatisan serta masyarakat  sehingga pasangan ini untuk dapat memimpin Kabupaten  5 tahun ke depan," ungkapnya.

Selanjutnya setelah makan siang di Posko  Paslon Sehati menuju Masjid Haliullah untuk melaksanakan  Shalat Zuhur  berjamaa.

Usai melaksanakan Shalat Zuhur paslon sehati lansung begerak menuju KIP Simeulue untuk melakukan pendaftaran . di sepanjang jalan tampak ribuan kendaraan roda dua dan kedaraan roda empat serta ditambah dengan kurang lebih 20 unit Dumtrek

Tampak antusias  Massa dan  pendukung SEHATi yang ingin langsung mendengar  serta melihat jalannya pendaftaran  ke KIP itu  di sepanjang jalan  para pendukung dengan sangat  semangat  meneriaki yel yelnya "Hidup Sehati " berharap agar keduanya dapat terpilih menjadi Bupati dan wakil Bupati  Simeulue  

Usai Pendaftaran Paslon Erli Hasim dan Hj.Nurhayati  saat Komfrensi Pers dengan Awak Media  mengatakan Alhamdulillah kita pasangan sehati hari ini sudah menyerahkan berkas dokumen untuk perlengkapan pandaftaran dan resmi mendaftar  ke -KIP Simeulue,  sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Simeulue, ujar Erli

Ia juga mengatakan Insyaallah Simeulue semua berkas kita akan di frefikasi dalam waktu yang sesingkat singkatnya.dan besok akan dilakukan uji tes baca Alqur'an , tambahnya.

Selanjutnya Erli berharap kepada seluru elemen masyarakat dan simpatisan Sehati  agar dapat memberikan dukungan sehingga nantinya pasangan Sehati yang akan memimpin Simeulue lima tahun kedepan.

Paslon Sehati juga menyempatkan waktu untuk  fhoto bersama sejumlah Awak Media di ruangan Komfrensi Pers KIP Simeulue 


"Murdi"











 


Posting Komentar

0 Komentar