Ngawi, Liputan12.com - Guna mewujudkan Kemanunggalan TNI dan rakyat dan dalam rangka mendorong semangat kebersamaan masyarakat . Babinsa Pos Ramil Pitu Serda Wawan Sulistiyono melaksanakan karya bakti membantu perbaikan rumah warga binaan di desa Papungan Kec Pitu Kab Ngawi (29/07/2024).
Sebagai satuan kewilayahan yang selalu berhubungan dengan masyarakat. Babinsa sebagai ujung tombak di wilayah harus senantiasa berperan aktif dalam hal positif di wilayah binaanya, salah satunya dengan kerja bakti perbaikan rumah yang dilakukan oleh Serda Wawan Sulistiyono bersama dengan masyarakat dusun Papungan yang ditujukan untuk membangun budaya hidup bergotong-royong.
"Kerja Bakti dilaksanakan untuk membangkitkan kembali budaya gotong royong dan kerjasama, agar budaya ini senantisa melekat dalam kehidupan bermasyarakat",ungkap Serda Wawan Sulistiyono.
Oleh karena itu kegiatan ini juga dapat menjalin hubungan tali asih dan komunikasi sosial dengan masyarakat di Desa binaan, sehingga sasaran tugas pokok Binter bisa tercapai sesuai harapan.
(PenDim/Arifin)
0 Komentar